April 09, 2009

Hunkwe Jeruk

Kalo lagi nganggur enaknya ngapain ya???...
hmm dari pada nganggur gak jelas mendingan cobain bikin kue..ini enak pastinya. Ini resep aku dapet dari majalah Venus..hehehe :) silahkan dicoba. :)

Hunkwe Jeruk
Bahan I:
  • Agar-agar bubuk putih 1 bungkus
  • Jeruk mandarin kaleng 50 gram, blender
  • Tepung hankwe polos 30 gram
  • Gula pasir 75 gram
  • Susu 600 ml
  • Kuning telur 1 butir
Bahan II :
  • Agar-agar bubuk putih 1 bungkus
  • Susu cair 200 ml
  • Sari buah jeruk 250 ml
Kocok Kaku:
  • Gula pasir 50 gram
  • Putih telur 2 butir
Cara Membuat:
  1. Adonan I : Masak agar-agar, jeruk, tepung hunkwe, gula pasir dan susu hingga mendidih, matikan api. Ambil 1 sendok adonan, campur dengan kuning telur, masukkan kembali ke dalam adonan, masak lagi hingga mendidih, angkat.
  2. Tulang ke dalam cetakan puding, diamkan hingga setengah mengeras.
  3. Adonan II : Masak agar-agar, susu dan sari buah jeruk hingga mendidih, angkat. Aduk-aduk hingga uap panasnya hilang, masukkan ke dalam putih telur yang telah dikocokkan kaku bersama gula, aduk rata.
  4. tuang diatas puding jeruk, diamkan hingga mengeras, keluarkan dari cetakan.
  5. Sajikan.
hasil jadi 10 buah.

Udang bawang pedas



BAHAN :
  • Minyak goreng 1 sendok makan
  • Udang pancet 500 gram, buang kulit dan kepala
  • Cabe kering 50 gram, siap pakai
  • Bawang putih kecil utuh 10 siung
  • Bunga bawang 50 gram, potong-potong
  • Jahe 4 cm, iris panjang
  • Saus cabe 2 sendok makan, siap pakai
  • Daun bawang 50 gram, potong-potong
BUMBU RENDAM :
  • Minyak goreng kunci mas 1 sendok makan
  • Gula pasir 1 sendok makan
  • Tepung maizena 1 sendok teh, larutkan
  • Rum 1 sendok teh
SAUS :
  • Rum 1/2 sendok teh
  • Soy sauce 1 sendok teh
  • Saus tomat 1 sendok teh
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Merica bubuk 1/2 sendok teh
  • Penyedap rasa 1 sendok teh
Cara Membuat :
  1. Rendam udang bersama bumbu rendam selama 20 menit, sisihkan.
  2. Saus :campur semua bahan, aduk rata, sisihkan.
  3. Panaskan minyak goreng, tumis cabe kering, bawang putih memar, bawang putih utuh dan jahe hingga harum. Masukkan bunga bawang dan bahan yang lain, aduk rata. Tambahkan bahan saus dengan udang, masak selama 10 menit, angkat.
  4. Sajikan hangat
Hasil jadi 4 porsi.

STIK KOPI ISI KURMA

Bahan :
-Tepung terigu 200 gram
-Margarin 75 gram
-Mentega 25 gram
-Kuning telur 2 butir
-Putih telur 1 butir
-Gula kastor 100 gram
-tepung maizena 25 gram
-Kopi instan bubuk 1 sendok teh, larutkanIsi :
-Kurma 200 gram, buang bijinya
-Susu kental manis cokelat 100 ml

Olesan :
- Cokelat masak pekat 200 gram, tim hingga leleh

Cara Membuat :
1. Kocok margarin, mentega, telur dan gula kastor hingga halus lalu masukkan tepung terigu, maizena dan kopi larut, aduk rata
2. Ambil 1 sendok makan adonan, isi dengan susu kental manis cokelat dan kurma, gulung kembali hingga membentuk stik/ silinder. Lakukan terus hingga adonan habis
3. panggang dalam oven dengan suhu 1500C hingga matang selama 20 menit, angkat dan dinginkan. Masukkan cokelat tim ke dalam kantung semprot, semprotkan di atas kukis hingga rata.
4. sajikan.

hasil Jadi 250 gram